JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto bertekad mewujudkan pemerintahan yang bersih tanpa korupsi. Hal itu diungkapkannya saat membuka acara Tanwir dan resepsi Milad ke-112 Muhammadiyah di Kupang, Selasa (4/12/2024).
Prabowo awalnya menekankan bahwa pemerintahan yang korup tidak akan pernah bisa membawa kesejahteraan bagi rakyatnya.
“Satu hal yang kita pelajari dari sejarah adalah pemerintahan yang korup tidak bisa menyejahterakan rakyat,” kata Prabowo.
Mantan Danjen Kopassus juga meminta semua pihak bahu membahu demi kesejahteraan rakyat dan pengentasan kemiskinan.
“Bersatulah, sesuai tema pilihan kalian, mari kita perjuangkan kesejahteraan agar kita bisa mengakhiri kemiskinan, mengakhiri kelaparan, mengakhiri stunting,” jelasnya.
Prabowo mengaku mengetahui bahwa kekayaan di Indonesia luar biasa. Meski begitu, katanya, pemerintah tidak bisa diandalkan dalam melindungi kekayaan ini.
“Saudara-saudara, saya sudah pelajari dengan cermat angka-angkanya. Kekayaan kita sungguh luar biasa. Tapi mari kita koreksi diri, terus terang banyak dari kita yang kurang terampil dan kurang bisa diandalkan dalam menjaga kekayaan kita,” kata Prabowo.